Catat! 8 Tips Cerdas Memilih Mobil Bekas Murah Dibawah 30 Juta

mobil bekas murah dibawah 30 juta

Beli mobil bekas menjadi solusi bagi kamu yang ingin punya mobil dengan budget terbatas. Tanpa harus nunggu lama, kamu bisa mendapatkan mobil sesuai anggaran yang dimiliki. Ada berbagai pilihan mobil bekas murah dibawah 30 juta dari berbagai merek dan tipe. 

Mobil bekas murah juga cocok buat kamu yang ingin mengoleksi mobil lama maupun untuk dimodifikasi. Di harga 30 jutaan, mobil second yang ditawarkan kebanyakan keluaran tahun 90-2000an awal. Meski umurnya terbilang tua, namun jika bisa memilih dengan cermat maka kamu bisa mendapatkan mobil bekas dengan performa yang masih baik. 

Melalui artikel ini, kami akan memberimu panduan tips memilih mobil bekas murah yang masih bisa diandalkan. Jadi kamu bisa tahu apa saja hal-hal yang perlu dicek ketika mau beli mobil. Kami rekomendasikan juga beberapa pilihan mobil bekas murah dibawah 30 juta.

Teliti Sebelum Membeli, Cek 8 Komponen Mobil Bekas Murah Incaranmu

Saat beli mobil bekas murah dibawah 30 juta, kamu perlu mengecek beberapa hal sebelum deal dengan penjualnya. Meski harganya ramah di kantong, jangan abai buat memeriksanya terlebih dahulu secara keseluruhan dengan teliti. 

Langkah ini sangat penting supaya kamu bisa menemukan pilihan mobil yang tepat dan sesuai keinginan. Jangan sampai kamu buru-buru beli hingga akhirnya justru menyesal karena ada komponen yang rusak atau tidak nyaman dipakai. Berikut ini beberapa hal yang perlu kamu cek saat membeli mobil bekas murah. 

1. Pastikan Kelengkapan Dokumen Kendaraan

Pastikan kamu mengecek kelengkapan dokumen pada mobil yang diincar. Mintalah berkas-berkas resmi seperti BPKB, STNK, buku servis, hingga faktur pembelian sebelumnya. Jangan lupa mencocokkan nomor rangka dan mesin dengan keterangan di surat kendaraan. 

Mengingat tahun produksinya sudah tidak muda lagi, kamu harus memastikan legalitasnya aman. Dengan surat-surat yang asli dan lengkap, kamu akan lebih mudah ketika mengurus proses balik nama dan keperluan administrasi lain. 

Kamu juga perlu mengecek data di Samsat untuk mengetahui riwayat pajaknya. Jadi kamu bisa tahu secara langsung mengenai kondisi pajaknya, apakah lancar atau menunggak. Cek juga status mobilnya apakah blokir jual, blokir hilang, hingga blokir tilang elektronik. 

Jika statusnya blokir jual, berarti pemilik sebelumnya sudah melaporkan ke Samsat kalau mobilnya sudah dijual. Blokir tilang elektronik menandakan bahwa mobil terekam pernah melanggar lalu lintas namun pemilik tidak mengkonfirmasi surat tilang. Sementara blokir hilang berarti mobil tercatat sebagai kendaraan hilang, sehingga bahaya untuk dibeli.

Baca Juga: Telat Bayar Pajak Motor Bakal Didatangi Petugas ke Rumah, Berapa Dendanya?

2. Periksa Riwayat Mobil

Kamu juga perlu mengecek riwayat servis mobilnya. Mobil-mobil tua atau keluaran lama tentunya sudah menghadapi berbagai kondisi dan mendapatkan perbaikan di beberapa komponennya. Jadi kamu wajib memeriksa riwayat mobil sebelum mutusin membelinya. 

Kamu bisa meminta buku servis kendaraan, catatan servis, maupun bertanya langsung ke pemilik atau penjualnya. Dengan mengetahui riwayat mobil tersebut, kamu bisa memperkirakan perawatan yang harus dilakukan. 

Selain itu, cari tahu juga apakah mobil tersebut pernah mengalami kerusakan parah. Misalnya karena kecelakaan, terkena banjir, maupun kondisi-kondisi lain yang bisa menimbulkan kerusakan. Dengan mengetahuinya, kamu bisa mendapatkan gambaran umum mengenai keadaan mobil bekas yang mau dibeli. 

3. Meski Murah, Tetap Cek Kondisi Fisik dan Mesin

Walaupun mendapatkan mobil dengan harga murah, tapi tetap jangan asal beli. Pastikan mengecek bodi mobil secara keseluruhan. Lihat secara teliti bodi mobil tersebut apakah ada penyok, karat, maupun goresan atau baret di cat. Amati sisi samping dari ujung ke ujungnya untuk memeriksa apakah ada gelombang di permukaannya. 

Kalau ada cacat di bagian bodinya, maka kamu harus mengeluarkan biaya untuk perbaikan. Meskipun tidak mempengaruhi kerja mesin, namun tampilan fisik mobil bisa mempengaruhi harga jualnya jadi turun. Itulah mengapa sangat penting memeriksa bagian eksterior mobil yang hendak kamu beli. 

Bagian penting lain yang wajib diperiksa adalah mesin mobil. Buka kap mesin untuk melihat kebersihan di komponen-komponen mesinnya. Selanjutnya coba nyalakan sekitar 5-10 menit untuk mengetahui performa mesin. Dengarkan suara mesinnya dan lihat warna asap yang keluar dari knalpot. 

Jangan lewatkan mengecek bagian interior mobil. Komponen di dalam mobil yang perlu dicek yakni seperti kondisi dashboard, kemudi, kinerja AC, sistem audio, hingga joknya. Kamu bisa masuk ke dalam kabin untuk merasakan langsung dan mencoba fitur-fiturnya. Pastikan bagian interior mobil masih nyaman dan berfungsi dengan normal.

4. Gunakan Jasa Mekanik Profesional

Jika kamu masih awam di dunia permobilan, sangat disarankan untuk mengajak orang yang paham otomotif. Kamu bisa mengajak teman yang mengetahui perihal penggunaan mobil untuk membantu mengecek kelayakan barangnya. 

Tak ada salahnya juga untuk membawa mekanik ahli ketika mengecek mobil. Mereka akan membantumu mendeteksi masalah yang mungkin terdapat di mobil namun tidak terlihat oleh orang awam. Jadi kamu bisa mengetahui secara menyeluruh apakah ada bagian yang rusak, seperti dari mesin, suspensi, dan lainnya.

Kamu juga bisa meminta mereka untuk sekaligus melakukan test drive. Tanyakan atau minta saran mereka mengenai berbagai kelebihan dan kekurangan pada mobil bekas yang kamu datangi. Langkah ini sangat penting untuk memastikan supaya kamu tidak tertipu saat membeli mobil bekas murah. 

5. Periksa Reputasi Penjual

Mengingat tidak sedikit terjadi kasus penipuan dalam jual beli mobil, jangan lupa mengecek reputasi penjualnya. Sebelum membeli mobil bekas, cari tahu dulu identitas penjual atau dealer yang menjual mobilnya. Jangan sampai mobil yang kamu targetin tersebut adalah mobil hasil curian, penipuan, atau kejahatan lainnya. 

Kamu bisa menelusuri latar belakang seller atau dealer secara online. Coba cek di media sosial dari akun yang menjual mobil bekas tersebut. Periksa ulasan atau testimoni dari pelanggan sebelumnya. Jika membeli dari perorangan, kamu bisa mengecek nomor teleponnya di aplikasi GetContact untuk memastikan bukan penipuan.

Tanyakan sudah berapa lama melakukan bisnis jualan mobil. Kamu juga bisa bertanya apakah mereka memiliki lisensi atau sertifikasi resmi. Penjual yang jujur dan terpercaya akan menyampaikan informasi secara lengkap dan transparan. 

6. Patut Curiga Bila Penjual Tidak Transparan

Sebagai pembeli, kamu berhak menanyakan kepada seller mengenai kondisi kendaraan, riwayat servis, hingga alasan kenapa dijual. Kamu patut curiga apabila seller atau dealer yang menjual mobil bekas  bersikap tidak transparan.

Perhatikan respons seller ketika kamu menanyakan seputar mobil yang kamu inginkan tersebut. Apabila penjual memberikan informasi secara jelas dan transparan maka kamu bisa mempercayainya. Namun jika penjual terkesan kurang informatif dan tidak jujur maka perlu dicurigai. 

Penjual yang transparan akan memberikan informasi yang jelas dan lengkap tentang kondisi mobil, riwayat servis, dan potensi masalah. Jika penjual tidak memberikan informasi yang cukup atau terkesan tidak jujur, Anda harus curigai.

Selain itu, hindari melakukan transaksi di tempat mencurigakan atau tidak umum. Sebaiknya minta kepada seller untuk bertransaksi di lokasi yang aman dan ramai. Misalnya janjian COD di kantor Samsat, tempat keramaian, dan lainnya. Langkah ini sangat penting untuk mencegah penipuan atau risiko kejahatan ketika membeli mobil bekas. 

7. Pastikan Ada Perjanjian Tertulis

Perjanjian jual beli juga harus jelas, meskipun kamu membeli mobil bekas murah. Pastikan kamu dan seller membuat perjanjian transaksi secara tertulis dan detail. Semua aspek transaksi harus tertulis dalam surat perjanjian dan disepakati dengan tanda tangan. 

Dalam perjanjian jual beli harus mencakup informasi mengenai harga, riwayat servis, kondisi mobil, dan ketentuan lainnya. Tentukan juga tanggung jawab masing-masing pihak dalam surat perjanjian. Perjanjian resmi bisa dipakai sebagai bukti apabila terjadi sengketa di kemudian hari. 

8. Test Drive di Berbagai Medan Jalan

Selalu lakukan test drive setiap kali kamu ingin membeli mobil bekas. Cobalah menjajal mobilnya dengan mengendarai di berbagai kondisi jalan. Cara ini bertujuan untuk memastikan kondisi mesin, penggerak, dan komponen lainnya masih layak atau tidak. 

Saat melakukan test drive, perhatikan suara mesinnya, getaran, maupun performanya. Rasakan juga fungsi kemudi atau steering mobil, kinerja suspensinya, dan komponen lain yang mempengaruhi kenyamanan mobil ketika berkendara. Pastikan hanya mobil yang memiliki kondisi mesin baik dan penggerak lancar yang sebaiknya dibeli. 

Daftar Mobil Bekas Murah Dibawah 30 Juta

Banyak sekali mobil bekas murah dibawah 30 juta yang bisa kamu beli. Kamu bisa menemukan mobil second yang dijual di dealer maupun mencarinya di marketplace jual-beli mobil online

Sebagai referensi buat kamu, berikut ini beberapa mobil bekas murah yang dijual dengan harga dibawah 30 juta:

1. Toyota Starlet 1.3 Hatchback 1995

mobil bekas murah dibawah 30 juta pertama adalah yang timeless dari toyota starlet
sumber: gridoto

Salah satu merek mobil bekas murah yang masih sering diburu adalah Toyota Starlet 1.3 Hatchback. Siapa yang tak kenal dengan mobil lawas keluaran tahun 1995 ini. Mobil ini pernah populer pada masanya di kalangan anak-anak muda era 90-an. 

Mobil bekas Toyota Starlet ini dijual dengan harga sekitar Rp25 juta. Dikenal dengan sebutan “Starlet Kapsul” mobil ini masih keren dan mendukung untuk dipakai harian. Asalkan kondisi mesin dan komponen lainnya masih berfungsi baik. 

Mobil merek Jepang ini telah dilengkapi dengan fitur power steering, central door lock, power window, radio tape, hingga pengaturan setir memakai tilt steering. Sementara mesinnya memiliki kapasitas silinder 1295 cc dengan transmisi manual 5 percepatan. 

2. Suzuki Esteem 1.3 Sedan 1991

versi sedan ada suzuki esteem di harga under 30 juta
sumber: zigwheels.co.id

Jika kamu mencari mobil second model sedan, Suzuki Esteem yang satu ini bisa menjadi pilihan yang tepat. Mobil bekas keluaran tahun 1991 ini ditawarkan dengan harga kisaran Rp23,5 juta saja. 

Sedan dari Suzuki ini mempunyai desain khas tahun 90-an dengan bodi kotak yang menarik. Meski sebagai kendaraan usia tua, mobil ini sudah dibekali dengan AC di setiap sudut dan terdapat electric window

Baca Juga: 6 Sedan Bekas Under Rp100 Juta, Performa Masih Bandel

3. Honda Accord Prestige 2.0 Sedan 1986 

mobil bekas murah dibawah 30 juta dari honda
sumber: mobil.mitula.co.id

Pilihan mobil bekas lainnya dengan harga terjangkau adalah Honda Accord Prestige 2.0 Sedan 1986. Mobil second ini cocok bagi kamu yang mencari model sedan dengan tampilan klasik namun elegan. 

Sedan lawas dari Honda ini ditawarkan dengan harga sekitar Rp28 juta. Mobil ini menggunakan tipe mesin A20A1 SOHC 1995 cc dengan sistem transmisi manual 5 percepatan. Tak jarang Honda Accord bekas ini sudah dimodif atau ditambah aksesoris sehingga tampilannya lebih cakep. 

4. Toyota Corolla DX 

mobil bekas murah dibawah 30 juta dibanderol 28 juta
sumber: otomotifnet.com

Rekomendasi mobil bekas murah selanjutnya ada Toyota Corolla DX. Mobil sedan yang memiliki desain klasik ini dijual dengan harga sekitar Rp28 juta. Di Indonesia, mobil Corolla DX masuk sejak generasi keempat yakni pada tahun 1980-an. 

Mobil Toyota Corolla DX ini memakai kode body KE7. Sementara dari segi dapur pacu, mobil ini menggunakan mesin berkapasitas 1300 cc dengan 8 klep SOHC. Kelebihan lain dari mobil bekas ini adalah suku cadangnya yang gampang dicari. 

5. Peugeot 306 1993-2002

mobil bekas murah dibawah 30 juta berikutnya dari mobil eropa, peugeot
sumber: autoia.com.br

Dengan modal Rp30 juta, kamu juga bisa membeli mobil bekas Peugeot 306 1993-2002. Mobil pabrikan Eropa ini terkenal dengan mesinnya yang bandel dan kemampuan akselerasi yang baik. Peugeot 306 juga cukup diminati di Indonesia karena desainnya yang timeless. 

Mobil ini dikenal memiliki fitur yang terbilang mewah pada masanya. Peugeot 306 sudah menerapkan power window, adjustable steering column, central lock, serta wiper belakang. Kelebihan lain dari mobil ini adalah sifat durabilitasnya yang baik. Selain itu, perawatan mobil ini juga terbilang tidak merepotkan. 

Baca Juga: Mau Mobil Bekas Murah Meriah? Budget 90 Juta Cukup untuk 12 Mobil Ini

6. Daihatsu Espass 1.6 1995

terkahir, daihatsu espass sebagai mobil keluarga bisa dibeli mobil bekas murah dibawah 30 juta
sumber: oto.com

Jika kamu mencari mobil tua yang bisa menampung banyak penumpang, Daihatsu Espass 1.6 1995 bisa dipertimbangkan. Mobil ini memiliki kabin yang luas sehingga cocok untuk kendaraan keluarga besar. Daihatsu Espass ini juga mendukung untuk kamu yang kerap bepergian dengan banyak barang bawaan. 

Mobil bekas Daihatsu Espass ini dijual dengan harga kisaran Rp25 juta. Mobil merek Jepang ini ditenagai dengan mesin HD-C bensin sejajar-4 silinder, 16 valve, SOHC berkapasitas 1598, serta transmisi manual 5 percepatan. 

Itulah tadi tips memilih mobil bekas murah yang bisa kamu terapkan agar bisa mendapatkan mobil yang tepat dan tidak mengecewakan. Pastikan mengecek secara keseluruhan komponen mobil, mulai dari eksterior dan interior, performa mesin, dokumen kendaraan, riwayat servis, dan test drive langsung. 

Berbagai merek mobil bekas murah dibawah 30 juta tadi bisa kamu pertimbangkan sebagai pilihan. Sebaiknya pilih yang sesuai kebutuhan dan kecukupan dana kamu. Baca juga artikel seputar otomotif lainnya di oto24 dan follow info update lainnya di media sosial IG @oto24.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *