Tips Riding Anti Ngantuk Saat Puasa

Beraktivitas berat di bulan Ramadan sering menimbulkan risiko yang seringkali tak terduga. Salah satunya adalah kantuk yang tiba-tiba muncul saat sedang riding. Entah riding ke tempat kerja atau mudik. Lantas, bagaiaman cara menghilangkan ngantuk saat riding di bulan puasa? 

Tips Riding Anti Ngantuk Saat Puasa

Pada sebagian orang, berpuasa di bulan Ramadan banyak mengubah kebiasaan hidup. Contohnya perubahan pola tidur karena harus bangun sahur. Orang yang belum terbiasa bangun lebih awal akan mudah ngantuk saat memulai aktivitas sehari-hari. Termasuk berkendara. 

Berikut adalah tips riding anti ngantuk saat berpuasa di bulan Ramadan: 

1. Istirahat yang cukup

Jam tidur dan bangun sebagian orang bergeser selama puasa. Salah satunya karena harus bangun sahur. Untuk itu pastikan kamu tidur yang cukup sebelum melakukan perjalanan. Minimal 7 jam agar menjaga tubuh tetap bugar dan terhindar dari rasa ngantuk. 

2. Pemanasan

Melakukan warming up atau pemanasan tak hanya dilakukan saat akan berolahraga. Saat akan berkendara, alangkah baiknya melakukan pemanasan lebih dulu. Hal ini bisa mengurangi risiko kecelakaan di jalan. 

Lakukan gerakan-gerakan ringan seperti merenggangkan tangan, agar aliran darah ke otak lancar dan meningkatkan konsentrasi. 

3. Cek peta digital

Selain pemanasan, ada baiknya menyimak rute perjalanan di peta digital sebelum mulai berkendara. 

Peta digital umumnya menyajikan kondisi lalu lintas secara real time. Sehingga kamu dapat berkendara lebih efisien dan berhati-hati. 

4. Istirahat sejenak

Jika memang rasa kantuk yang datag tak tertahankan, beristirahat sejenak adalah pilihan paling bijak. Menepilah di tempat-tempat yang nyaman dan aman. Mulai dari parkiran minimarket, masjid, pom bensin, dan lain sebagainya. 

Jalan lupa untuk melakukan stretching ringan supaya badan tetap prima. 

Jangan memaksa berkendara dalam keadaan mengantuk. Karena keluarga menunggu di rumah. Keep riding safe, riders! 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *